Taman Bunga Celosia, Hamparan Penuh Warna Ala Eropa di Selatan Jawa

Taman Bunga Celosia, Hamparan Penuh Warna Ala Eropa di Selatan Jawa

Yogyakarta, RanahRiau.com- Ada yang baru di Gunungkidul, Yogyakarta. Hadirkan destinasi baru, sebauh hamparan bunga celosia yang berwarna-warna. Ya, di sebuah lahan seluas 600 meter persegi KLovers akan dimanjakan dengan bunga-bunga celosia berwarna merah dan kuning yang terhampar luas.
Berawal dari sebuah ide dari sang pemilik lahan, melihat tingginya minat wisatawan pada spot cantik. Memang tak dipungkiri kini para wisatawan pun berburu tempat-tempat yang instagramable untuk dijadikan tempat untuk berfoto. Padahal lahan tersebut dulunya merupakan area pertanian sayuran.

Rencana awal sang pemilik berpikir jika taman bunga celosia ini dibuka saat Lebaran mendatang meski bunga telah mekar. Namun apa daya, para wisatawan rupanya begitu penasaran. Hal ini dikarenakan banyaknya foto-foto taman yang beredar luas di sosial media. Akhirnya taman ini dibuka lebih awal.

Pantas saja belum lama diresmikan, para pengunjung pun ramai berdatangan. Mereka penasaran melihat keindahan bunga celosia yang menawan. Bahkan di saat akhir pekan tiba, pengunjung datang membludak bahkan sampai ratusan pengunjung.

Memang lokasi taman bunga celosia ini terbilang strategis. Taman bunga ini dekat dengan Pantai Kukup. Bahkan jaraknya hanya sekitar 200 meter. Maka tak heran, para pengunjung yang datang ke Pantai Kukup biasanya mampir datang nikmati bunga celosia. Untuk lebih detailnya lokasi taman bunga ini berada di Dusun Nglaos, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul.

Jika ingin taman bunga celosia tidak begitu ramai, kalian datang saat hari kerja tiba. Di situ kalian bisa nikmati sepuasnya tanpa ada gangguan dari orang lain. Kalian dengan bebas bisa bergaya di spot yang diinginkan.

Pemilik pun tak berikan tiket masuk yang mahal. Sangat terjangkau bagi para masyarakat. Hanya dengan membayar 5000 rupiah kalian bisa nikmati hamparan bunga tersebut. Bukankah ini merupakan destinasi yang murah meriah.

Ayo ajak teman-temanmu datang ke taman bunga celosia ini. Rasakan keindahan bunga berwarna indah ini. Seperti taman di Eropa, namun kalian tak perlu datang jauh-jauh kesana, cukup ke Gunungkidul, Yogyakarta saja.


Sumber : Antara
 

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :